Gaya belajar emak (bag2) #day8

#day8
#gayabelajaremak (bag2)
#kelasbunsayiip
#tantangan4

Lebih jauh tentang gaya belajar saya.
Saya bergaya belajar gabungan auditori dan kinestetik.

Dan saya sangat senang belajar dengan kelompok kecil. Tentu saja salah satu alasannya, menjaga fokus saya dari berbagai bunyi yang bisa menggangu proses belajar saya. Maka pada saat belajar, saya akan menjalin interaksi bersama tetapi tidak yang terlalu ramai.

Dalam kelompok kecil interaksi dan proses belajar saya akan lebih memberi dampak kepada saya. Saya tidak terlalu suka kalau mengikuti proses belajar yang terlalu melibatkan banyak orang, terlalu banyak pertanyaan dst, agak ga bisa fokus adek, ka..😀

Hari ini, saya berkesempatan mengambil kelas komunikasi dengan beberapa teman-teman dari IIP SUMUT yang diampu oleh Bunda Safitri.

Saya bisa lebih fokus dengan adanya grup ini, mengulang beberapa pelajaran di komunikasi produktif dan memperbaiki komunimasi saya yang belum tepat.

Saya sangat senang sekali. Saya belajar kembali berkomunikasi..dan..ah saya rindu suami dan anak-anak saya..😍


Belajar dari sebuah workshop dengan kelompok kecil juga memungkinkan saya bertanya dan merespon dengan lebih intensif. Dan tentu saja sesekali kami bisa role play..dan yup..si kinestetik ini menyukainya..😁

Semoga lancar kaji karena diulang. Takut salah menjadi orang tua, karena Allah yang melarang..😉

Komentar

Postingan Populer

Tentang Olfactory dan Gustatory

Juma Lau, Tempat Wisata Asri Dekat dari Medan

Serunya Belajar Mind Mapping