Saya merasa penasaran untuk mengikuti kelas ini, saya termasuk workaholic, dan pada akhirnya kekurangan waktu tidur. Pada awal materi perdana yang saya ikuti bersama dr.Anna Purnamasari, Sp.Kj saya mendapatkan beberapa hal pembelajaran mengenai tidur. Sebelumnya saya mengetahui tidur ya tidur saja, tidak menggunakan definisi. Ternyata definisi tidur ada yakni berkaitan dengan menurunnya kesadaran namun biasanya mampu bangun dengan sadar. Berbeda misalnya saat seseorang pingsan, tidak bisa bangun dengan sadar. Proses tidur ternyata sangat kompleks. Hal yang kompleks ini berhubungan dengan aktivitas otak. Pada Saat tidur otak tetap dinamis bergerak, hal tersebut bisa diamati juga dari gerak mata yang terjadi saat seseorang tidur. Ada yang bergerak cepat (REM) dan tidur tanpa gerak mata cepat (NREM). Irama Sirkadian. Irama atau ritme Sirkadian adalah istilah yang digunakan untuk mengatur kebiasaan fisiologis atau kegiatan yang dilakukan setiap hari. Beberapa hal yang mempengar...