Konferensi Ibu Pembaharu (KIP), literasi digital dari, oleh dan untuk perempuan
K onferensi Ibu Pembaharu (KIP) telah dilaksanakan oleh Ibu Profesional dari tanggal 17 - 20 Desember 2021 lalu memberikan banyak manfaat bagi saya. Konferensi dengan panitia penyelenggara Institut Ibu Profesional ini, mengingatkan saya kembali pada tujuan dilaksanakannya Konferensi Ibu Pembaharu ini, yakni : Mempertemukan Ibu Pembaharu dari dalam dan luar negeri untuk melakukan refleksi, kolaborasi, berbagi solusi dalam menjalankan perannya sebagai perempuan, ibu dan istri. Sebagai media publikasi untuk meningkatkan jumlah perempuan berpendidikan dan berkualitas yang akan tumbuh dan berkembang, berdasarkan potensi yang dimilikinya sebagai Ibu Pembaharu baik yang bekerja di ranah domestik maupun publik. Mendorong dilaksanakannya pertemuan para Ibu Pembaharu tingkat internasional secara berkala. Menginisiasi terwujudnya Universitas yang fokus pada bidang Pendidikan Ibu dan Keluarga yang pertama di Indonesia. Sejak tahun 2011, Ibu Profesional telah secara konsisten membangun lingkun